Admin
Senin, 3 Juni 2024


KAJEN - Bupati Pekalongan Fadia Arafiq menghadiri kegiatan sedekah bumi Desa Tangkil Kulon Kecamatan Kedungwuni, Jumat 31 Mei 2024 malam. Dalam kegiatan yang bertajuk ‘Nguri-Uri Budoyo Legononan Ing Kedungwuni’ diramaikan hiburan wayang golek. Turut hadir Sekda Kabupaten Pekalongan, para kepala OPD, Forkompimcam Kedungwuni serta tamu undangan lain.
Bupati Fadia dalam sambutanya pada acara tersebut mensosialisasikan program unggulan Kabupaten Pekalongan yakni dalam bidang kesehatan. Dirinya mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Pekalongan sudah mengalokasikan anggaran untuk masyarakat bisa berobat dengan hanya menunjukkan KTP tanpa batasan biaya dan dapat digunakan di rumah sakit seluruh Indonesia.
“melalui program Universal Health Coverage (UHC) masyarakat Kabupaten Pekalongan sudah terjamin kesehatannya oleh pemerintah. Jadi seluruh masyarakat yang memiliki KTP Kabupaten Pekalongan mendapatkan pelayanan gratis terlindungi program JKN dimanapun berada dengan menunjukkan KTP,” katanya.
Ditambahkannya, UHC bertujuan memastikan seluruh masyarakat Kabupaten Pekalongan mendapatkan akses pelayanan kesehatan yang layak dan merata. Dengan program UHC tersebut, masyarakat Kabupaten Pekalongan yang belum memiliki jaminan Kesehatan, hanya perlu menunjukkan KTP untuk mendapatkan kemudahan akses pelayanan kesehatan secara gratis di seluruh Indonesia.
“Program UHC ini adalah komitmen kami untuk memberikan jaminan kesehatan kepada seluruh warga Kabupaten Pekalongan tanpa kecuali,” ujar Bupati Fadia.
Selain UHC, lanjutnya, bagi warga Kabupaten pekalongan yang sakit dan dinyatakan tidak mampu dan mempunyai surat keterangan dari desa dan kecamatan, maka penunggu pasiennya dapat bantuan 50 ribu per hari.
“program ini sudah jalan dari tahun 2022 yang lalu, yang mau tahu tentang program ini bisa tanya dengan camat dan kepala desa massing-masing,” jelasnya.
Seusai sambutan bupati mengundi hadiah yang telah disediakan panitia untuk para pengunjung berupa sepeda listrik dan hadiah lainnya.