Admin
Rabu, 24 Juli 2024


KAJEN - Kesejahteraan Masyarakat di Kabupaten Pekalongan salah satunya ditopang oleh Koperasi, Ungkapan tersebut mencuat pada peringatan Hari Koperasi ke-77 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pekalongan.Acara berlangsung di halaman kantor Dinas Koperasi UKM dan Naker Kabupaten Pekalongan pada Minggu (21/7/2024).
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pekalongan M. Yulian Akbar saat membacakan sambutan Bupati mengapresiasi telah terselenggaranya kegiatan ini, Pihaknya mengajak insan Koperasi untuk membangkitkan semangat koperasi dalam turut mensejahterakan masyarakat Kabupaten Pekalongan.
"Saya apresiasi dan terima kasih kepada Bapak Ibu para pengurus dan para penggiat koperasi di Kabupaten Pekalongan. Pada Peringatan Hari Koperasi ini mari kita jadikan momentum untuk bersama-sama bangkit dan menumbuhkan ekonomi di Kabupaten Pekalongan ini supaya tidak hanya sebagai slogan saja," terangnya.
Ditambahkan, Koperasi juga harus dapat berinovasi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat dan menyikapi tantangan serta perkembangan jaman. Terlebih diera saat ini yang semuanya serba digital, juga harus menjadi peluang Koperasi untuk dapat mengikuti perkembangannya.
“Kita harus pikirkan apa yang harus kita ubah, inovasi apa yang harus kita lakukan supaya koperasi punya road map untuk bangkit, programnya yang jelas, bisa merangkul anak-anak mudanya, dan harapannya nanti tentu saja koperasi ini bisa meningkatkan kesejahteraan anggota dan juga daerah," terangnya.
Dikesempatan yang sama, Ketua Panitia kegiatan, Ra’sul Hakim menyampaikan bahwa ekonomi koperasi atau perkumpulan koperasi di Indonesia harus dilestarikan terutama di Kabupaten Pekalongan. Karena tidak dapat dipungkiri peran koperasi juga sangat besar dalam turut meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Harapan kami pemerintah bisa mendukung 100% keberadaan Koperasi, karena indikator kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Pekalongan ini salah satunya yang menopang adalah bisa koperasi,” katanya.
Kegiatan dihadiri kurang lebih 1000 orang yang terdiri dari pengurus koperasi se-Kabupaten Pekalongan. Dalam kesempatan tersebut juga disampaikan beasiswa berupa uang pembinaan untuk anak anggota koperasi, penghargaan kepada koperasi berprestasi, penyaluran santunan paket sembako.